MAGELANG - Guna memperingati Hari Juang TNI AD ke-78 tahun 2023 Kodim 0705/ Magelang menggelar upacara dipimpin langsung oleh Komandan Kodim Magelang Letkol Inf Jarot Susanto, SH., M.Si diikuti oleh seluruh prajurit TNI dan PNS Kodim 0705/ Magelang bertempat di lapangan Makodim, Jln. RST No 1 Kota Magelang, Jum'at (15/12).
Upacara peringatan Hari Juang TNI AD yang digelar di halaman Kodim tersebut bertindak sebagai inspektur upacara Komandan Kodim Magelang Letkol Inf Jarot Susanto, Komandan Upacara Danramil 15/ Dukun Kapten Arm Wadi, Lettu Inf Ignatius Juki Ps. Pasipers selaku pejabat Perwira Upacara.
Hadir dalam upacara peringatan Hari Juang TNI AD seluruh prajurit TNI dan PNS baik para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Kodim Magelang.
Baca juga:
Sunday Charity Taruna AAU Berbagi
|
Dalam kesempatan tersebut Dandim Magelang membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Darat Jendral TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc. menyampaikan terima kasih kepada segenap Prajurit dan PNS TNI AD yang telah tulus mengemban tugas serta ucapan terimakasih atas penghargaan setinggi-tingginya dalam pengabdiannya kepada negara dan bangsa selama ini.
Hari Juang TNI AD merupakan momentum yang sangat penting untuk mengenang perjuangan para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raganya demi mempertahankan kemerdekaan dan kedaulatan bangsa Indonesia. Saat itu, Jenderal Sudirman dengan keteguhan dan keberaniannya memimpin pasukan di pertempuran Ambarawa. Mesti dalam kondisi sakit, tidak pernah menyerah dan terus memimpin pasukan.
Hari Juang TNI AD kali ini mengusung tema " TNI Bersama Rakyat Bersatu Dengan Alam Untuk NKRI". Tema ini memiliki makna yang sangat mendalam, yaitu bahwa kita harus terus memperkuat Kemanunggalan TNI AD dengan rakyat, " terang Kasad.
" Kemanunggalan TNI AD - Rakyat merupakan kunci keberhasilan dalam menghadapi berbagai macam tantangan. Di era globalisasi saat ini, kita menghadapi berbagai macam tantangan, seperti perang asimetris, perubahan iklim dan potensi konflik sosial, "ungkap Jenderal TNI Maruli Simanjuntak.
TNI AD memiliki potensi dan kemampuan yang sangat besar dalam membantu berperan aktif dalam pelestarian alam, peran dengan bentuk membantu penanggulangan bencana alam dan upaya pencegahan merupakan bentuk sikap TNI AD dalam menjaga lingkungan maupun pelestarian alam.
Diakhir amanatnya Kasad menyampaikan dalam memasuki tahun politik kita harus meningkatkan kewaspadaan terhadap berbagai potensi kerawanan yang mungkin terjadi dilingkungan tugas masing-masing, dan selalu memegang teguh Komitmen netralitas TNI, "tutup Kasad.
Pen: 0705/ Mgl.