MAGELANG - Ratusan pelajar SMK Negeri 1 Windusari Kabupaten Magelang mendapatkan pembinaan karakter oleh Satuan Kodim 0705/ Magelang bertempat di Gedung Prajurit dalam pembentukan sikap Kedisiplinan maupun materi pengetahuan tentang dasar PBB dan sikap di lapangan Makodim Magelang, Rabu( 15/11).
Kegiatan pembinaan Karakter yang ada di Kodim 0705/ Magelang, melalui semangat nasionalisme dan patriotisme serta sosialisasi pencegahan bullying maupun perundungan kepada siswa - siswi SMK Negeri 1 Windusari merupakan sebagai bentuk, kepedulian lembaga pendidikan kepada Satuan kewilayahan dalam hal ini Kodim Magelang dalam membentuk kepribadian, karakter dan semangat patriotisme serta menanamkan berbudi luhur untuk generasi penerus bangsa Indonesia yang lebih baik.
Baca juga:
Profil Akademi Militer Tahun 2022
|
Dengan melihat perkembangan jaman yang semakin dinamis, perlunya setiap pelajar dihadapkan dengan tantangan - tantangan yang tidak mudah. Salah satunya tawuran antar pelajar maupun tentang maraknya setiap siswa menyikapi media sosial yang semakin memprihatinkan bila tidak pandai dalam memilah dan memilih tentang kemajuan teknologi saat ini.
Dalam upacara pembukaan pembinaan karakter Dandim 0705/ Magelang Letkol Inf Jarot Susanto, SH., M.Si melalui Pasiter Kodim Kapten Kav Sriyanto mengatakan, selamat datang bapak ibu guru SMK Negeri 1 Windusari beserta jajarannya, para siswa - siswi serta segenap pembina dari Kodim Magelang. Pertama - tama kami sampaikan permohonan maaf dari Dandim Magelang yang saat ini masih melaksanakan tugas di wilayah, untuk itu kami selaku Pasiter Kodim menyampaikan salam hormat untuk segenap keluarga besar SMK Negeri 1 Windusari dan para pelajar.
Dalam kegiatan pembinaan karakter dan semangat nasionalisme serta patriotisme, sosialisasi tentang bullying maupun perundungan hari ini, diharapkan setiap pelajar akan menerima pembekalan oleh pelatih Kodim Magelang harus betul-betul diserap dan diaplikasikan dilapangan, " terang Pasiter.
Disamping itu, para pembina dan pelatih Kodim Magelang memberikan pengetahuan tentang sikap mental Kedisiplinan dan juga memberikan materi building diantaranya, permainan bola estafet, materi kecepatan dalam bertindak sehingga akan tumbuh rasa kekompakan dan kebersamaan tim. Kegiatan pembinaan semacam ini merupakan upaya Kodim Magelang dalam mewujudkan jiwa korsa setiap pelajar yang ada di lapangan.
Lebih lanjut Pasiter Kapten Kav Sriyanto berpesan, kedepan tidak ada lagi budaya yang merugikan sekolah, salah satunya tawuran, tetap pegang teguh sebagai siswa - siswi SMK Negeri 1 Windusari yang memiliki karakter, aturan patuh dan taat kepada aturan disekolah serta mahir dalam segala bidang.
Berkontribusilah kalian dalam mendulang prestasi yang membanggakan sekolah serta berkontribusi kepada masyarakat sehingga setelah dibentuk oleh para pembina dari Kodim Magelang akan menjadi suatu pengalaman dan dapat diaplikasikan di sekolah, " pungkas Kapten Kav Sriyanto.
Ditempat yang sama, Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Windusari Agus Susanto, S.Pd menyampaikan terima kasih kepada bapak Dandim 0705/ Magelang Letkol Inf Jarot Susanto, SH., M.Si dan seluruh jajaran Kodim Magelang maupun guru pendamping yang hadir di Gedung Prajurit Kodim Magelang.Pertama - tama kami cukup bersyukur dapat menerima bimbingan dan pembekalan kurang lebih dua hari kedepan oleh pelatih Kodim Magelang dapat berjalan dengan lancar dan tertib.
Manunggal TNI dengan rakyat salah satunya ini diimplementasikan di sekolah yaitu dalam rangka pembinaan karakter wawasan kebangsaan disekolah, " terang Kepsek SMK Negeri 1 Windusari.
" Saya sampaikan kepada anak-anak sehabis dari pembinaan karakter dan semangat nasionalisme serta patriotisme bisa diterapkan di sekolah, sehingga sikap dan perubahan baik watak dan sikap minimal ada perubahan dalam segala kegiatan di sekolah, " tambah Agus Susanto.
Lanjut Kepsek, tradisi tawuran tidak ada kamusnya untuk SMK Negeri 1 Windusari, namun harus dikenal lebih luas dalam mengukir segala prestasi untuk membanggakan sekolah. Tidak ada kamus lagi kata - kata tawuran di manapun berada, saya kepingin harus mendulang berbagai prestasi di Magelang raya maupun luar daerah.
"Mudah-mudahan kerjasama dengan Kodim Magelang dengan SMK Negeri 1 Windusari dapat berjalan dengan baik, ini awal hubungan yang baik antara Kodim 0705/ Magelang dengan SMK Negeri 1 Windusari dalam meningkatkan kualitas dan karakter disetiap pelajar SMK Negeri 1 Windusari, " tutup Kepsek SMK Negeri 1 Windusari.
Baca juga:
Panggil Namaku 'Siti'
|
Pen: 0705/ Mgl.